Halo sobat biridie.. Bersepeda memang olahraga yang sangat menyehatkan. kamu dapat bersepeda di mana saja, dan kapan saja. Beberapa tahun belakangan ini, olahraga sepeda semakin menjadi tren dengan beragam jenis sepeda yang digunakan. terutama pada orang di kota-kota besar yang sudah jenuh dengan polusi dan kemacetan lalu lintas. Dengan bersepeda, maka banyak manfaat yang akan diperoleh. Sehingga bagi Anda yang hobi bersepeda, tetapi, ada juga loh persiapan yang harus kita perhatikan sebelum bersepeda, simak yuk ..
Cek Kondisi Sepeda
Kamu wajib memperhatikan kondisi sepeda sebelum menggunakan sepeda kalian lebih jauh. Jangan sampai ban kempes atau bahkan rantai putus di tengah jalan sehingga kamu harus mendorong sepeda hingga rumah, tentu melelahkan bukan? Tetap bawa perlengkapan (tools) bersepeda dalam tas kamu untuk antisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan.
Konsumsi Karbohidrat Kompleks dan Minuman Isotonik
Dengan memakan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, kalian dapat menjaga energi supaya tetap stabil saat mengayuh sepeda, kalian juga bisa menambahkan minuman berisotonik saat gowes sepeda gunung untuk mensuplai cairan tubuh yang hilang akibat banyak berkeringat.
Lakukan Pemanasan Sebelum Bersepeda
Jangan pernah untuk melupakan peregangan. Lakukanlah peregangan sebelum kalian gowes sepeda gunung. Hal ini merupakan hal yang sangat penting untuk menghindari terjadinya cedera otot. Jadi lakukanlah peregangan otot-otot agar saat kalian mengayuh sepeda, otot-otot kalian sudah bisa bekerja dengan baik.
Bersepeda bersama teman
Bersepeda bersama teman atau bisa secara berkelompok tentu akan menambah keseruan serta motivasi bagi kamu. Bisa jadi, lelah yang sebenarnya mendera justru tertutupi karena kekompakan bersepeda bersama rekan. Bisa juga disisipkan olahraga berepeda sesuai kondisi, seperti berangkat kuliah bersama, atau pergi kekantor bersama teman dengan menggunakan sepeda, pasti seru bukan !?
Gunakan pakaian lengkap untuk bersepada
Bagi pemula, awal memakai kostum khusus bersepeda akan terasa aneh, namun kostum tersebut diciptakan untuk mendukung performa bersepeda. Kostum yang ketat bertujuan untuk meminimalisir hambatan angin. Warnanya yang menyolok membuat lebih mudah terlihat di jalan. Sepatu khusus bersepeda sangat membantu efisiensi bersepeda dan meningkatkan keselamatan. Lebih lagi helm khusus bersepeda hukumnya adalah wajib. Tidak ada atlet balap sepeda yang diperbolehkan bertanding tanpa mengenakan helm.
Sekian artikel yang coba birdie ambil dari berbagai sumber, semoga bermanfaat untuk kalian yaa sport lovers.